udah di otak-atik kemana-mana, hasil yg keluar beda-beda semua :(
minta helep Bapaaaaaaakkkk T_T
***
Butuh suntikan semangat tambahan, yg nggak bakal bisa didapetin di Jogja. Meskipun sedikit nekat meninggalkan beberapa hal penting di sini, tapi saya benar2 butuh 'rumah'. Benar2 butuh 'pulang'. Saya ingin mencari 'bahan bakar' di tanah yg selama ini menguatkan saya, menumbuhkan saya hingga seperti ini.
Hari itu, saya akan pulang, tanpa memberi tahu mereka. Karena mungkin saat pertama kali kembali menginjakkan kaki di tanah itu, saya akan menangis sejadi-jadinya kerena rindu yg begitu dalam. Saya ingin menikmati tangis itu sendirian. Lalu membiarkan diri sebentar untuk kembali menikmati teriknya mentari yg menyejukkan. Sudah banyak yg berubah, namun tanah itu tetap 'rumah pulang' saya....
Saya akan kembali menyusuri jalan2 yg mengajarkan banyak hal kepada saya. Saya akan kembali mengenang jalan2 yg pernah menjadi semangat untuk saya hingga bisa mencapai titik ini. Saya akan menenangkan hati, otak dan fikiran sebentar sebelum kembali lagi ke tanah singgah, Jogja.
Saya akan berjalan kaki dari Gang menuju ke rumah, menyapa semua orang yg sudah lama tidak saya jumpai. Mampir di toko depan rumah saat sang pemilik toko itu kembali memanggil saya dengan panggilan 'Unyil', atau ada juga yg masih memanggil saya dengan panggilan 'Boy'....Hei! saya ini sudah besar dan bukan anak laki-laki! Hahaha :) Tapi tak apa, saya menyenanginya, saya menikmatinya, selama saya ada di 'rumah'.
Saya akan kembali mendengar berisiknya Bapak yg membangunkan saya di pagi hari. Saya akan kembali mendengar ocehan Ibu' menyuruh saya mandi. Saya akan kembali mendengar cerewetnya kakak perempuan saya saat menyuruh mencuci piring atau menyapu rumah. Saya akan kembali makan 5 kali sehari , pagi, siang, sore, habis maghrib dan malam tanpa bingung mau makan apa, dimana dan harganya berapa :-p .
Tidak akan lama, lalu saya akan kembali. Kembali menyelesaikan janji2 saya pada orang2 yg saya cintai. Kembali mewujudkan mimpi-mimpi itu. Namun kali ini saya benar2 harus 'pulang', sebentar saja...
Hari itu, hari esok setelah lusa....Hari dimana saya akan meninggalkan sebentar 'kertas-kertas' itu, serta rasa bosan, jenuh dan rindu setelah 15 bulan tidak melihat 'rumah'.
Jembatan Pahlawan 12 Kota Pangkalpinang |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar